Waket II DPRD Mura Apresiasi PPDI Di Gedung GPU
Wakil Ketua II DPRD Murung Raya, Rahmanto Muhidin mengapresiasi Musyawarah Daerah (Musda) Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI), yang dilaksanakan di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Tira Tangka Balang, Pada waktu lalu (12/1/2024)
Rahmanto menyebut, Pemerintah Desa tidak dapat berjalan sendiri dengan baik tanpa adanya perangkat Desa yang bertugas untuk membantu Kepala Desa untuk menjalankan roda Pemerintahan Desa.
“Kepala Desa dan Perangkat Desa harus berjalan bersama, bersinergi dengan satu tujuan yaitu memajukan Pembangunan Desa,” tutur politisi Partai Kebangkitan Bangsa itu.
Selain itu, PPDI juga sebagai tangan kanan Kepala Desa dalam membantu perencanaan pembangunan, sehingga kolaborasi, sinergi harus dibangun sejak dini mulai dari Kepala Desa, Sekretaris Desa sampai ke Perangkat Desa.
“Semoga Perangkat Desa memiliki semangat yang sama untuk pembangunan desa, saya menyambut baik atas terbentuknya Pengurusan PPDI yang baru. Semoga pembentukan ini dapat menghasilkan perangkat Desa yang berkualitas yang bisa mengayomi masyarakat,” ucap Rahmanto.
Rahmanto berpesan kepada perungus PPDI terpilih dalam Musyawarah Daerah tersebut sekaligus mengucapkan selamat atas jabatannya, semoga amanah jabatan yang diemban dapat dilaksanakan dengan baik untuk kemajuan di desa.
“Saya mengajak kepada seluruh Perangkat Desa dan Pengurus PPDI yang baru dapat memperbaiki apa yang kurang dari Pemerintahan di desa sehingga dapat memberikan yang terbaik demi kemajuan bersama,”Tutupnya.